Bonus merupakan suatu dispensasi dari kegiatan yang dilakukan sebagai sebuath motivasi untuk meningkatkan potensi, kemampuan dan perhatian agar melakukan lebih dari yang biasanya
Biasanya pada bulan – bulan awal atau akhir bulan, akhir tahun, hari raya, atau telah mencapai target dari yang di patok perusahaan atau malah melebihinya maka anda pastinya akan mendapatkan bonus sedangkan untuk gajih pastinya tiap bulan atau tiap minggu pasti mendapatkan gaji
Hampir semua karyawan termasuk anda mungkin menerima bonus dan yang paling sering menerima bonus adalah orang yang berkerja di bidang pemasaran atau di bagaian penjualan sehingga biasanya gaji lebih kecil ketimbang bonus yang di dapatkan makanya banyak orang lebih mengejar bonus ketimbang bersantai – santai menerima gaji buta hehehe..
Tapi bagaimana pola anda dalam mengelola bonus dan gaji ?
Berikut ini adalah Tips untuk mengelola Gaji dan Bonus dengan Cerdik,
- Sebaiknya bonus yang anda dapatkan hanya 30% dialokasikan untuk kepentingan diri anda sendiri dengan keinginan ini dan itu sisanya lagi 70% disimpan untuk kepentingan nanti yang mungkin bakal mendesak, dari pada mengutang di sini dan disana lebih baik anda mengambil dari simpanan anda sendiri.
- Gaji yang didapatkan sebaiknya 80% digunakan untuk kebutuhan sehari – hari dan 15% untuk keperluan pribadi anda, sedangkan lagi 5% disimpan untuk berjaga – jaga jika suatu saat diperlukan. Saat mendapatkan THR (Tunjangan Hari Raya) sebaiknya minimum anda sisakan 10% dari jumlah THR (Tunjangan Hari Raya) untuk disimpan.
- Jika memiliki utang kepada orang lain sebaiknya lebih fokus melunasi Pokoknya ketimbang utangnya karena Pokok utang yang lebih kecil maka bunganya juga lebih kecil ketimbang anda membayar bunganya saja yang akan terus berbunga dengan jumlah yang sama setiap bulannya.
- Jika ingin menggunakan dana simpanan anda sebaiknya gunakan untuk kepentingan Investasi dan hindari penggunaan untuk kepentingan yang bersifat konsumtif.
Tips diatas bukan merupakan keharusan anda bisa menyesuaikan diri anda dengan persentase pembagiannya dengan perbandingan yang sama, dan tips diatas lebih di peruntukan untuk orang – orang yang ingin membangun masa depan yang cerah dengan segudang impian dan rencana masa depan, namun bila anda bermintat silahkan peraktekan selama 4 bulan dan semoga sukses.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar